Akhir november kemarin Nadya kencan main sama Pandu. Ini adalah kencan main pertamanya, dan tujuannya adalah melihat monkasel (monumen kapal selam). Selain Pandu, Nadya kenalan sama Fani, sepupunya Pandu.
Seru banget, untuk pertama kalinya aku melihat kapal selam hi..hi..hi..
Karena kalau dipikir-pikir sih jika bukan karena Nadya, aku gak akan pernah berkunjung kesini.
Nama kapal selamnya Pasopati 410, kalau membaca sejarahnya sih baru masuk ke Indonesa awal tahun 60an dan buatan Rusia (petunjuk2 di alat-alatnya masih pakai bahasa Rusia). Meskipun badannya terlihat besar dari luar, pas masuk kedalam ternyata tidak selapang yang kami duga. Di dalamnya ada ruang torpedo, ruang sonar, tempat tidur awak kapal, ruang teleskop, ruang komunikasi. Teleskopnya masih bisa dipakai.. hanya saja yang terlihat dari teleskop itu pemandangan mall Plaza Surabaya :).
Monday, December 29, 2008
Monkasel
Posted by sekolahnadya at 7:34 AM
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment